Hotel Sylvia Labuan Bajo – Hayooo siapa disini yang mau ke Labuan Bajo? Kota kecil ini menyimpan banyak keindahan. Budayanya yang mengagumkan serta pemandangan alamnya yang kece membuat tempat ini menjadi salah satu tempat wisata prioritas oleh pemerintah pusat Republik Indonesia.
Komodo adalah salah satu daya tarik utama wisatawan ke Labuan Bajo. Selain itu kamu juga bisa berlayar, menyelam, snorkeling dan melakukan kegiatan lainnya.
Selain berlayar mengelilingi pulau dan nginap di atas kapal phinisi adapula beberapa wisatawan yang lebih suka bermalam di hotel-hotel dalam kota Labuan Bajo. Alasannya karena ingin mengunjungi tempat wisata terdekat seperti Gua Rangko, mengunjungi Desa Cecer, trekking di gua Batu Cermin dan tempat lainnya.
Ada berbagai jenis penginapan yang bisa kamu temukan di pusat kota maupun di pinggiran kota Labuan Bajo. Kali ini akau akan ajak kamu ke salah satu hotel yang terletak kira-kira 10 menit dari Bandara Internasional Komodo.
Fasilitas di Hotel Sylvia Labuan Bajo
Letak hotel ini di dekat pantai dan diapiti oleh beberapa perbukitan yang indah. Tempatnya sangat nyaman untuk kamu yang membutuhkan ketenangan. Nama akomodasi tersebut adalah Sylvia Hotel and Resort.
Terletak langsung di tepi pantai Waicicu, Labuan bajo, hotel ini menawarkan beberapa pelayanan yang menarik kepada para tamu. Memiliki puluhan kamar dengan pilihan yang berbeda – beda. Kamu bisa memilih kamar dengan garden view, beach view, atau bisa juga villa-nya yang masih terletak di dalam area resort.
Di setiap kamar sudah dilengkapi dengan AC, kulkas, pemanas air, jemuran pakaian, TV dan teras. Adapula fasilitas lainnya di area hotel yaitu restoran dan 2 kolam renang yang besar yang terletak dekat dengan resotoran dan satunya lagi terletak di antara kamar dengan garden view dengan beach view.
Btw…. di sini juga tersedia dermaga kecil untuk para tamu yang ingin menggunakan kapal untuk berlayar loh….
Baca Juga: Jangan Lakukan ini Saat Berlibur ke Labuan Bajo
Aktivitas yang Dapat dilakukan
Ada beberapa aktivitas yang dapat kamu lakukan selama menginap di hotel ini. Kamu bisa bermain kano, berenang dan snorkeling di area pantai. Selain itu kamu juga bisa menyewa kapal untuk jalan-jalan ke pulau lainnya.
Hotel ini juga menyewa kano, life jacket, dan perlengkapan snorkeling lainnya untuk para tamu. Biayanya juga cukup terjangkau mulai dari Rp 25.000 sampai dengan Rp 50.000.
Aktivitas lain yang dapat kamu lakukan di sekitar hotel adalah hiking ke bukit Sylvia. Bukit ini terletak 10 menit hanya dengan jalan kaki dari hotel tersebut. Dari bukit tersebut kamu dapat melihat pemandangan yang sangat indah. Dari situ kamu juga bisa melihat sunset loh….
Anyway… kalau mau hiking kesana sebaiknya gunakan sepatu ya…. biar aman.
Bukan hanya di Bukit Sylvia saja kamu bisa melihat sunset yang indah. Di hotelpun bisa. Cukup dengan duduk di restoran atau di tepi pantai kamu akan disuguhkan dengan pemandangan sunset yang sangat indah.
Jadi kangen mau kesana lagi, hehehe ^^
Makanan dan Minuman Hotel Sylvia di Labuan Bajo
Hotel Sylvia di Labuan Bajo menyediakan berbagai jenis makanan ada seafood, Indonesian food dan western food. Nasi gorengnya sangat enak, dilengkapi dengan telur goreng dan sepotong ayam goreng yang lezat. Rasanya mantap….
O… iya restoranya hanya buka sampai maksimum jam 10 malam ya….
Menu breakfastnya bakalan buat kamu kekenyangan.Pasalnya, makanananya terdiri dari Appatizer seperti buah-buahan, kemudian main course seperti nasi goreng, mie goreng, atau American breakfast. Lalu terakhir adalah dessert seperti donat, pancake, dll.
Fyi… breakfastnya dimulai dari jam 7 pagi sampai jam 10 pagi ya…
Area di Sekitar Hotel
Sylvia Hotel and Resort cukup dekat dengan pusat kota, kira-kira 5-10 menit dengan motor atau mobil. Jika kamu ingin mengunjungi café, bar, atau sekedar ingin jalan-jalan ke pusat kota kamu bisa menggunakan menggunakan layanan antar jemput hotel yang berbayar. Atau kalau mau lebih murah lagi kamu bisa bisa pesan ojek online dengan aplikasi G**B.
Pelayanan
Pelayanan di Sylvia Hotel and Resort sangat baik. Staff front office, cleaning service, dan pelayan restorannya ramah-ramah. Mereka juga sangat cepat merespon keluhan para tamu.
Saya punya pengalaman sendiri yang berkesan di sini. Pada saat check in , ternyata kamar yang saya booking punya masalah dengan pintu dan kerannya. Setelah saya sampaikan komplain kepada pihak hotel hari itu juga langsung dibenarkan dan saya bisa pindah ke kamar lain yang bagus dengan fasilitas yang sama seperti yang saya pesan.
Sangat cekatan….
Kebersihan hotel ini juga sangat terjaga, setiap hari kamarmu pasti akan dibersihkan oleh petugas cleaning service. Selain itu area pantainya juga bersih dan teduh. Ada banyak pohon rindang di sekitar area pantai jadi tidak kepanasan saat duduk-duduk di pinggir pantai Waicicu.
Hampir lupa untuk pelayanan front officenya 24 jam ya…
Perlu Diperhatikan
Kamu harus ingat tempat ini letaknya tidak jauh ke pusat kota, hanya saja untuk ke pusat kota, café, dan area lain di sekitar hotel sebaiknya menggunakan alat transportasi seperti mobil atau motor yang bisa kamu pesan secara online.
Alasannya karena masih terdapat banyak hutan dan jalannya belum dilengkapi dengan penerangan yang cukup. Jadi untuk keselamatan dan keamananmu sebaiknya ikuti saran di atas apalagi saat malam hari.
Itu dia review Sylvia Hotel di Labuan Bajo yang mungkin akan berguna untuk kamu yang ingin traveling ke Labuan Bajo. Akomodasi ini sangat cocok dijadikan sebagai tempat untuk kamu yang ingin menghindari keramaian.
Staff hotelnya yang ramah, makanannya yang enak, dan banyak aktivitas yang dapat kamu lakukan di tempat ini. So… ngak perlu ragu lagi untuk memilih hotel untuk perjalananmu.